Introduces children about basic terms in Al-Quran including animals, fruits, vegetables, natures, and body parts.
Salim sudah mandi. Salim mau pakai baju sendiri. Ternyata sulit, ya. Walaupun sulit, tetapi Salim tetap berusaha. Kalian sudah bisa pakai baju sendiri? Yuk, bersama Salim menjadi anak yang mandiri!
Krayon Salma hilang. Salim dan Bunda membantu Salma mencari krayon. Apa yang diucapkan Salma setelah mendapat bantuan dari Salim dan Bunda? Yuk, kita lihat bagaimana Salma bilang terima kasih.
Salma ingin seperti Bunda, bias membuat kue. Tapi …, ups! Salma kesulitan mengambil terigu di atas lemari. Salma harus meminta bantuan orang lain untuk mengambilnya. Menurutmu, apa, ya, yang harus diucapkan Salma saat meminta bantuan pada orang lain?
Ular tangga mengenal emosi adalah sebuah permainan yang bukan saja menyenangkan untuk dimainkan, tapi juga informatif dalam mengenalkan emosi dan perasaan yang ada dalam keseharian kita kepada anak. Orang tua juga dapat dengan mudah menggunakan permainan ini untuk membantu membangun pemahaman anak dalam mengenal emosi.
Aku tiba di rumah teman mama. Semua menyambut dengan ramah. Aku tidak mengenal mereka. Dadaku berdebar-debar. Aku harus bagaimana? Aku merasa CEMAS.
Aku dan Ayah pergi ke yaman kota. Ada banyak pertunjukkan di sana. Semua orang menatap dengan mata berbinar. Aku bertepuk tangan dengan keras. Benar-benar keren! Aku merasa KAGUM.
Aku sedang asyik bermain plastisin dan puzzle. Adik tiba-tiba datang dan merusak mainanku. Semua jadi berantakan. Tidaaak! Aku benar-benar MARAH.